Stabat - INFO BS : Sekolah Dasar Negri (SDN) 058324 Pungai, Kecamatan Binjai Kabupaten Langkat kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang olahraga. Salah seorang Siswanya Bima Saputra , berhasil meraih Juara 1 Lomba Lari 60 meter Putra setelah mengalahkan ribuan siswa di Stadion Atletik Madya Batang Kuis Deli Serdang Medan, pada 25–27 April 2025.
Kegiatan Festival Sumut Run ini di laksanakan oleh Pemerintah Provinsi Sumatra Utara yg di hadiri oleh ribuan siswa sebagai peserta dari Kabupaten dan Kota se- Sumatera Utara.
Kepala Sekolah Dasar Negri (SDN) 058324 Pungai, Kecamatan Binjai Kabupaten Langkat Paulus Sembiring,S.Pd, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas prestasi yang diraih para siswanya. Ia berharap keberhasilan ini menjadi motivasi bagi seluruh siswa Sekolah Dasar Negri (SDN) 058324 untuk terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik.
“ Saya sangat bersyukur kepada Tuhan yang Maha Esa dan sangat bangga dengan Prestasi yang luar biasa ini bisa diraih oleh siswa kita ini “ ujar Paulus
Paulus juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Ketua K3S Kecamatan Binjai Bapak. Zul Aminurasyid,SPd, dan Para Bapak/ Ibu. Kepala Sekolah, Bpk ibu Pengawas, dan KKGOR atas atensi dan dukungannya sehingga siswa kita dari kecamatan Binjai mampu membawa harum Kabupaten Langkat
Begitu juga saya ucapkan terima kasih yang tak terhingga Kepada PLT Kepala Dinas Pendidikan Langkat Bapak Gembira Ginting,S.Pd, M.Pd, M.AP, Sekretaris Dinas Bapak Robert Hendra Ginting,AP, M.Si, Kabid Pembinaan SD Bapak M Fajar Kurniawan,S.IP. atas dukungannya sehingga siswa kita ini berhasil sampai ke puncak. Besar harapan kami agar kedepannya juga dibuat event event olahraga sehingga semakin banyak terjaring siswa siswi kita yang punya bakat dan minat di bidang olahraga. Semoga Langkat semakin maju dan berprestasi kedepannya. Terima kasih.” Pungkasnya (ktrB-03 )
