Musda Golkar Riau Akan Digelar Akhir Januari 2025. Bakal Dibuka Langsung Oleh Ketua Umum Bahlil Lahadalia - Portal Informasi Kota Binjai dan Sumut - Info Terkini, Akurat, dan Dokumentasi Analisis Mendalam

Breaking

logo

Musda Golkar Riau Akan Digelar Akhir Januari 2025. Bakal Dibuka Langsung Oleh Ketua Umum Bahlil Lahadalia

Musda Golkar Riau Akan Digelar Akhir Januari 2025. Bakal Dibuka Langsung Oleh Ketua Umum Bahlil Lahadalia

 

Musda Golkar Riau Akan Digelar Akhir Januari 2025. Bakal Dibuka Langsung Oleh Ketua Umum Bahlil Lahadalia

JAKARTA - INFO BS : DPD I Partai Golkar Riau hingga saat ini belum menetapkan jadwal pasti untuk Musyawarah Daerah (Musda) yang akan menentukan kepengurusan baru.


Kepengurusan Partai Golkar Riau saat ini masih dipimpin oleh Syamsuar, yang masa jabatannya berakhir pada awal tahun 2025.


Wakil Ketua Bapilu DPD I Partai Golkar Riau, Ikhsan, menjelaskan bahwa jadwal Musda akan diputuskan setelah pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang dijadwalkan pada 18 Januari 2025. Dalam rakernas tersebut, selain membahas konsolidasi partai, juga akan ditetapkan jadwal Musda di seluruh Indonesia.


“Jadi, kita akan menunggu Rakernas terlebih dahulu. Setelah itu, barulah jadwal Musda ditentukan. Rakernas juga sekaligus akan menentukan jadwal Musda di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota,” kata Ikhsan,Selasa (14/1/2025), dikutip dari Liputan Oke.


Ikhsan memperkirakan bahwa Musda Partai Golkar Riau akan digelar pada akhir Januari 2025. Setelah Musda tingkat provinsi, Musda di tingkat kabupaten dan kota akan dilaksanakan.


Yang menarik, Ikhsan juga menyampaikan bahwa Musda Partai Golkar Riau akan dibuka langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadia. “Ketum Bahlil Lahadia akan membuka Musda Riau nanti,” tambahnya. {sumber gp }

Perhatian: Gambar, artikel atau video yang ada di web ini Adalah Konten Original Hak cipta sepenuhnya dimiliki oleh Kami, adapun terkadang juga berasal dari berbagai sumber media lain. Hak cipta sepenuhnya dimiliki oleh sumbernya. Silahkan dibagikan dengan menyertakan logo Kami didalamnya (Tanpa diubah) Jika ada masalah terkait Kabar Berita ini, Anda dapat menghubungi kami. Terimakasih.